Jumat, 07 Mei 2010
Ed Coustic
Nasyid edCoustic dirintis sejak tahun 1998, saat Deden dan Egi berkecimpung dalam dunia dakwah remaja di Remaja Masjid Irma Baitul Haq Rancaekek, Bandung.
Tahun 2002, mereka berdua mendapat kesempatan rekaman kompilasi nasyid Bandung Nasheed Exhibiton 2002 dengan nama tim nasyid Muhammad isa Ibrahim Yusuf. Saat itu, tim nasyid ini menambah satu personil, yakni Hasyim, namun hanya bertahan satu tahun karena kesibukan dan kurangnya komunikasi
Keikutsertaan Deden dan Egi dalam album kompilasi ini menjadi titik awal perjalanan nasyid profesional mereka. Bahkan tanggal pendirian tim nasyid ini didasarkan pada tanggal penampilan mereka di festival Bandung Nasheed Exhibition 2002, yaitu 25 Mei 2002.
Selang dua tahun kemudian, yakni tahun 2004, mereka mendapat kesempatan rekaman dari Yess Production untuk menelurkan album perdana mereka. Sebetulnya materi lagunya telah dirancang sejak rilisnya album kompilasi tahun 2002. Karena berbagai pertimbangan, pihak Yess Production meminta agar nama Muhammad Isa Ibrahim yusuf diganti, dan kemudian dibulan Mei 2004 tim nasyid mereka berrnama edCoustic.
Album perdana edCoustic rilis pada bulan Ramadhan 1425 H, atau bulan Oktober 2004. Aliran musik yang mendominasi album ini kentara dengan pop akustik. Album ini sangat kaya dengan muatan pesan dakwah remaja, dengan kemasan yang easy listening dan lirik lagu yang sederhana.
Kreatifitas nasyid yang diciptakan dalam album ini mendapat sambutan luar biasa dari kalangan pecinta nasyid. Dibeberapa radio nasyid Indonesia seperti MQFM Bandung, MQFM Solo, Radio kampus STAN Jakarta, Antassalam FM dan Lita FM, serta radio-radio lain di Indonesia. Nasyid-nasyid edCoustic secara bergantian merajai Top Request. Pengalaman tampil pun semakin memadati jadwal promo edCoustic, terutama didaerah Jawa Barat dan DKI Jakarta.
Saat ini, edCoustic juga telah membentuk edCoustic Band dengan menambah personil 3 orang. Tiggi di Gitar, Tri pada Bass dan Gigin megang drum. Meski secara resmi edCoustic hanya terdiri dari Egi dan Deden, namun edCoustic Band adalah bagian yang tak terpisahkan dari edCoustic.
VISI NASYID
"Menjadi tim nasyid profesional, penuntun hiburan islami, sehingga menjadi salah satu pilar terbentuknya peradaban Islam."
MISI NASYID
"Melahirkan nasyid progresif yang kreatif, inovatif, dengan kandungan pesan dakwah yang mudah dipahami, melalui penampilan yang profesional, sesuai syar?i dan sarat akan kekuatan ruhiyah."
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar